Senin, 11 April 2022, Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Dikoperindag) Kabupaten Seruyan melakukan kunjungan kerja ke PPIIG (Pusat Pengembangan IPTEK dan Inovasi Gambut) Universitas Palangka Raya. Rombongan Diskoperindag Kabupaten Seruyan yang terdiri dari Primermen (Kepala Dinas) dan Yeni (Kabid KopUMKM) disambut oleh Hendrik Segah, Ph.D. (Direktur PPIIG), Dr. Dhanu Pitoyo, M.Si. (Wakil Direktur PPIIG bidang Social & Applied Science) beserta Tim yang terdiri dari Dr. Saputra Adiwijaya, M.Si., Dr. Vivy Kristinae, M.Si., dan Pipit A. Ningrum (Penyuluh Perindag Disdagperin Provinsi Kalimantan Tengah).
Kunjungan tersebut membahas penjajakan awal terkait kerjasama dalam bidang peningkatan ekonomi kawasan gambut di Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah. Salah satu sumber daya gambut yang dibahas adalah Purun, tanaman khas gambut yang sangat potensial untuk dikembangkan dalam peningkatan ekonomi berbasis kerakyatan dan ramah lingkungan.
Rangkaian kegiatan tersebut dilanjutkan dengan kunjungan ke galeri Borneo Queen sebagai mitra pemberdayaan masyarakat PPIIG Universitas Palangka Raya.